Wednesday, February 12, 2020

POLSEK SUNGAI PINYUH LAKSANAKAN PLOTING POINT RUTIN



Pelayanan kepada masyarakat terus ditingkatkan oleh anggota  Polsek Sungai pinyuh, dengan melaksanakan Ploting Poin pagi di persimpangan Jalan Raya di Kec. Sungai pinyuh. Kegiatan dilaksanakan pada Rabu (12/1/2020), pukul 06.15 Wib hingga pukul 07.30 Wib.

Kapolsek sungai pinyuh AKP Sandhy.W.G.Suawa. S.P., S.I.K.  mengatakan, Ploting Poin merupakan kegiatan rutin yang dilakukan oleh personil Polsek Sungai pinyuh setiap harinya.
Guna memberikan kenyamanan dan keamanan kepada pengguna jalan raya. Selain dari pada itu, Ploting Poin juga dapat mencegah pelanggaran lalu lintas, dan dapat mencegah terjadinya Kecelakaan lalu lintas.

"Apa lagi pagi, merupakan waktu yang sangat padat. Dimana masyarakat melakukan Aktivitasnya, baik yang berbelanja, berangkat kekantor, ke sekolah, sehingga perlu dilakukan Ploting Poin personil Polri di tempat kegiatan masyarakat. Tujuannya untuk memberikan kontribusi yang bermanfaat bagi masyarakat" kata Kapolsek.

(Nr)

No comments:

Post a Comment

SatBinmas laksanakan SELABER (Senandung Lagu Bersama) guna sampaikan himbauan Kamtibmas  Polda Kalbar Polres Singkawang Sat Binm...